Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Panen mangga madu di depan rumah

Sudah satu tahun pohon mangga madu saya tanam tapi tak kunjung berbuah juga eh bulan ini alhamdullah sudah berbuah, buah ini saya tanam ketika mengantarkan sekolah si anak dan disekolahannya ada mangga pendek dan pohonya tu gak terlau tinggi, tapi buahnya banyak dan bergerombol, rasanya katanya manis seperti madu, emang kan namanya mangga madu.

Saya akhirnya sedikit ngobrol2 sama penjaga sekolahnnya, sok-sokan kenal gitulah sedikit bertanya dimana bisa membeli bibitnya, dan ternyata tidak jauh dari sekolah tersebut ada penjual bibit tanaman buah, cuzz langsung saja meluncur dan tanya-tanya disana.

Saya akhirnya menanam satu dan sekarang posisnya saya tanam didepan rumah, belum waktunya panen sih soalnya masih pada hijau- hijau, tapi katanya kalopun matang nanti warnanya juga akan sama hijau juga.

Jadi cuman bisa menunggu dan rajin dipencet-pencetin karena yang matang biasaaya kalo dipegang empuk, dari pada kedahuluan kelelawar kan lebih baik kita amankan terlebih dahulu, jadi tiap pagi punya aktifitas baru yaitu mencetin buah mangga madu ..hehhe

Perawatannya biasa saja tidak ada yang istimewa tinggal kita beri pupuk kandang setiap sebulan sekali aja, hama sepertinya hanya kelelawar saja yang sering memakan buah yang sudah matang.
Baca Juga : cara menanam kencur di pekarangan rumah dengan media tanam kotoran kelinci