Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara kelinci memakan makanannya

kelinci itu berbeda sekali dengan sapi, kambing atau hewan ruminansia lainnya jika mereka memakan makanannya dua kali, kelinci hanya memakan makanannya 1 kali dan proses pemotangannya hanya berlangsung pada giginya kemudian langsung masuk ke perut kelinci dan disitu makanan akan diproses di dalam usus kelinci.

jadi kegunaan gigi depan kelinci itu adalah untuk memotong rumput sehingga menjadi partikel yang kecil dan mudah untuk dikunyah pada gigi gerahamnya.

Baca Juga : Penyebab Kelinci Mendadak Kurus
wikipedia


itulah mengapa kadang jika tergigit gigi kelinci  maka tangan kita langsung berdarah karena posisi gigi kelinci yang depan itu sangat tajam sekali bisa memotong ranting bahkan jika kelinci dalam kondisi stres dan terancam kemudian tangan kita digigit maka tangan kita bisa langsung terluka dan berdarah.

mekanisme selanjutnya adalah rumput yang sudah dikunyah oleh gigi geraham kelinci langsung masuk ke saluran pencernaan perut atau lambung kelinci, di sini rumput tersebut atau pelet yang dimakan kelinci akan bergabung dengan asam lambung pada kelinci kemudian langsung dibawa menuju usus besar untuk di fermentasi oleh bakteri yang ada di perut kelinci.

Baca Juga : Bolehkah Kelinci Makan Jerami Padi
nah kemudian pada perut inilah nutrisi itu diserap oleh jonjot jonjot usus dan kemudian didistribusikan oleh darah setelah melewati hati jadi hati ini yang berfungsi untuk mengecek nutrisi mana saja yang diperlukan oleh tubuh kelinci.

Nah setelah nutrisi diserap oleh usus dalam pencernaan kelinci kemudian sisa ampasnya mulai menuju ke usus kecil yang mana dini selalu bergerak memutar dan mengunci sehingga kotoran yang dihasilkan oleh kelinci itu berbentuk bulat-bulat kecil.

itulah kenapa kelinci itu tidak bisa mengeluarkan gas seperti kita manusia yang bisa mengeluarkan gas seperti kentut.

kelinci itu tidak bisa kentut karena proses ususnya yang memang memutar dan mengunci. jadi jika ada udara yang tertahan di dalamnya dia tidak bisa keluar dan akan menyebabkan kelinci tersiksa dan menimbulkan kematian maka dari itu jangan sampai kelinci kembung, jangan memberikan hijauan yang dalam masih proses fotosintesis yang menyebabkan kelinci kalian kembung.

Kembung ini sangat menyiksa sekali pada pencernaan kelinci. itulah sebabnya mengapa kelinci lebih memilih untuk memakan makanannya di malam hari dan karena kekurangan ini maka kelinci disebut hewan nokturnal atau hewan yang aktif di malam hari. karena memang dia memiliki kekurangan tidak bisa mencerna makanan yang sedang berfotosintesis.



beda lagi jika pada sapi jika terdapat gas pada pencernaan sapi, maka sapi bisa mengeluarkannya melalui mekanisme memamah biak jadi sapi itu memakan makanannya sebanyak 2 kali yang pertama dia makan kemudian ditelan yang kedua dia muntahkan kembali,

nah ketika yang kedua ini terdapat gas di dalam pencernaannya maka sapi bisa mengeluarkan gas tersebut dan yang seperti ini tidak terjadi pada pencernaan kelinci jadi jika ada gas yang masuk ke dalam pencernaan kelinci kelinci tidak bisa apa-apa dan gas tersebut akan terus-menerus menekan otot paru-parunya sehingga kelinci akan mati.

Mungkin itu saja dulu mekanisme bagaimana cara kelinci memakan makanannya.

salam sukses salam kuping panjang dan salam untuk seluruh peternak kelinci kelinci di seluruh nusantara dari Sabang sampai Merauke.


Baca Juga : Bolehkah Kelinci Makan Daun Pisang